PSKS Dinas Sosial KSB Gencar Bantu Masyarakat Setiap Hari Jum'at

Sumbawa Barat -- Lembaga Potensi Sumber Kesejahteraan Sosial (PSKS) di bawah naungan Dinas Sosial Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) sangat gencar dalam membantu sesama di setiap hari Jum'at

Lembaga PSKS yang sangat aktif dalam kolaborasi memantu sesama setiap hari jum'at ini adalah Lembaga Konsultasi Kesejahteraan Keluarga (LK3), LKS Peduli Sesama KSB, dan Program Keluarga Harapan (PKH).

"Hari ini saja, mereka telah membantu Ibu Hadena yang tinggal sebatang kara di Kelurahan Telaga Bertong Kecamatan Taliwang," kata Burhan Daeng Mangango selaku Sekretaris Dinas Sosial KSB. Jum'at (23/02/2024).

Ia menjelaskan, bahwa kegiatan kolaboratif ini merupakan bagian integral dari upaya PSKS berbasis gotong royong untuk membantu menyelesaikan permasalahan sosial dan meningkatkan kesejahteraan sosial masyarakat Sumbawa Barat.

"Kolaborasi ini sangat inovatif, dimana LK3 memainkan peran sangat penting dalam memberikan semangat dan motivasi. LKS Peduli Sesama KSB memberikan bantuan dalam bentuk uang tunai dan kebutuhan pangan. Sedangkan pihak PKH akan melakukan pendataan dan mendaftarkan, atau merekomendasikan untuk mendapatkan bantuan dari kementerian," jelasnya.

Daeng Bur, sapaan akrabnya berharap agar kolaborasi ini dapat membantu meningkatkan kualitas hidup dan juga menjadi contoh positif bagi masyarakat lainnya tentang pentingnya gotong royong dan membantu sesama dalam mencapai kesejahteraan sosial yang lebih baik.

"Kolaborasi yang dilakukan oleh 3 PSKS Dinas Sosial ini merupakan langkah konkret menuju kemandirian sosial dan kesejahteraan masyarakat Sumbawa Barat," pungkasnya. (AN).